YANTI STEVENSON
BENDAHARA
Ekasari Supriyanti yang akrab disapa Yanti ini lahir dan besar di Jakarta pada tanggal 23 Pebuari 1970. Menamatkan pendidikannya di STIE Jagakarsa jurusan Management. Yanti sempat bekerja di perusahaan farmasi dan property, dan juga di salah satu perusahaan Export Import di Jakarta. Wanita yang dikenal sangat ramah ini menggemari olahraga tenis dan golf.
Pada tahun 2006 Yanti hijrah ke bali dan bekerja di perusahaan di bidang yang sama, perusahaan export import. Wanita kreatif yang gemar memasak aneka makanan ini, sangat aktif di berbagai komunitas di Bali. Bertemu dengan pasangannya Seorang berkewarganegaraan Australia dan memutuskan untuk menikah di tahun 2012.
Mulai aktif menjadi anggota Perca Indonesia perwakilan bali tahun 2013 dan bergabung di kepengurusan Perca Bali di bagian Membership pada tahun 2014 kemudian pada tahun 2019 menjabat sebagai bendahara I Perca Indonesia perwakilan Bali .